Dinas Perdagangan (Disdag) Kota Makassar bekerjasama Perum Bulog Subdivre Makassar menggelar Operasi Pasar di Kontainer Recover Kelurahan Jongaya, Kecamatan Tamalate, Jalan Mallombasang, Rabu (22/02/2023).
Lurah Jongaya, Muh. Zulkifli Ghozali, S.Sos, mengatakan Operasi Pasar yang dilaksanakan di Kelurahan Jongaya warga sangat antusias, yang dibuktikan dengan barang yang dipasarkan di Kontainer Kelurahan Jongaya dalam waktu singkat habis terjual.
“Harapan dari warga, kata Zulkifli, agar paket yang diberikan jumlahnya ditambah dikarenakan harganya yang sangat terjangkau,” jelasnya.
Sementara Kepala Bidang Standarisasi dan Perlindungan Konsumen, Wahyudi Ali mengatakan operasi pasar hari ini kami mendistribusikan 40 paket setiap kontainer karena tahap kedua dan ketiga digabungkan.
“Sebenarnya kemarin operasi pasar tahap kedua, karena cuaca ekstrim, maka kami pindahkan ke hari ini, sedangkan untuk pelaksanaan tahap keempat kita akan laksanakan Minggu depan,” jelas Wahyudi.
Adapun jumlah paket yang didistribusikan masing-masing Beras 40 sak, Minyak Goreng 40 liter, Gula Pasir 40 kg dengan Harga Beras Medium 5 kg harga Rp42.500, Minyak Goreng harga Rp13.000/liter dan Gula Pasir kemasan 1 liter harga Rp13.500.
PENGUMUMAN